Taman Labirin Bandung

Posted on
Nama Taman Labirin Bandung
Jam Buka 24 Jam (Senin-Minggu)
Alamat Jln. Wastukencana No. 2, Desa Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung Kota, Jawa Barat 40117
Harga Tiket Masuk Gratis

Taman Labirin Bandung – Semenjak Bandung dipimpin oleh Ridwan Kamil, kota ini mengalami banyak perubahan seperti Surabaya, yakni di sisi penataan kota. Ridwan Kamil seakan bicara bahwa Bandung sama seperti julukannya “Kota Kembang” hal tersebut Ia buktikan dengan banyaknya membuat taman-taman dengan desain indah.

Dari banyaknya taman yang di bandung, seperti Taman Sejarah, Taman Jomblo, Taman Lansia, taman yang cukup mencuri perhatian adalah Taman Labirin Bandung. Nama lain dari Taman Labirin ini adalah Taman Balaikota karena letaknya tepat di depan Kantor Balaikota Bandung. Ketika pertama kali dibuka untuk umum, Taman Labirin Bandung langsung menjadi perbincangan di media sosial dan berhasil membuat wisatawan Bandung penasaran.

Ridwan Kamil sendiri lewat akun instagramnya mempromosikan Taman Labirin bareng dengan kampanyenya taman hijau di kota Bandung. Dengan banyaknya taman yang ada di Kota Bandung, membuat kota ini menjadi lebih sejuk, mengingat juga kota Bandung merupakan salah satu kota dengan kemacetan luar biasa. Masyarakat pun bisa berekreasi di Taman Labirin ini ketika musim libur datang.

Latar Belakang Sejarah

Salah satu gedung tertua di Bandung adalah Gedung Balai Kota yang dulunya milik tuan tanah sekaligus asisten residen Priangan, Adries De Wilde. Bangunan gedung Balai Kota didirikan sekitar tahun 1819 dan digunakan sebagai gudang kopi bernama “koffie pakhuis” karena dulu, Priangan sangat terkenal dengan hasil kopinya.

Tepat di tahun 1923 gudang kopi itu diserahkan kepada pemerintah kolonial Belanda. Hal tersebut salah satunya juga karena kota Bandung membutuhkan kantor Balaikota, tepatnya tahun 1906. Persis di tahun 1917, koffie pakhuis dirubuhkan dan diganti dengan gedung balaikota atau gementee.

Mengusung gaya arsiktektur “Art Deco” Gedung Balai Kota ini dirancang oleh Eh de Roo. Dia juga memperluas bangunan dengan taman-taman yang ada di sekitarnya pada tahun 1935. Tahun 1981 dibuat sebuah Patung Badak putih yang dipakai sebagai ikon Taman Badak yang mana konon di area ini dulu dipakai untuk tempat mandi para badak.

Sejak era kepemimpinan Ridwan Kamil, taman Balaikota ini akrab dengan julukan Taman Labirin karena adanya bangunan taman dengan bentuk labirin. Di Taman Labirin ini hanya ada 4 jalur masuk dengan rumput tinggi sebagai penghalang.

Ada juga tempat wisata menarik dan populer di Bandung, namanya Maribaya. Cek selengkapnya di Harga Tiket Masuk Maribaya.

Daya Tarik

Alasan mengapa Taman Labirin ini bisa langsung populer adalah karena memiliki banyak daya tarik pengunjung, berikut di antaranya.

Suasana Sejuk

Taman ini memiliki luas 13.800 meter kuadrat, jadi tidak heran jika ke sini kamu akan langsung merasakan suasana asri, sejuk serta desain yang indah. Pengunjung bisa masuk dari salah satu jalan di antara empat jalan yang telah disediakan untuk menaklukan labirin di taman ini. Jalan di labirin-labirin ini terbuat dari bahan granit sehingga nyaman ketika kita melangkah, sedangkan untuk lebar jalannya setengah meter.

Petak Umpet Anak-Anak

Untuk anak-anak, Taman Labirin Bandung jelas sebuah tempat wisata yang pas buat bermain petak umpet atau kejar-kejaran. Lokasinya luas, banyak sekat, dan suasananya sejuk. Khusus buat para orangtua tetap pantau anak-anak biar mereka aman ketika bermain.

Tempat Relaksasi

Bagi orang dewasa, Taman Labirin sangat cocok buat relaksasi sejenak dari penatnya aktivitas bekerja selama 5-6 hari. Namun, jika pengunjung mau ikut menyusuri Taman Labirin juga bisa.

Tempat Romantis

Untuk anak muda yang ingin berlibur di Bandung dengan biaya murah, ya Taman Labirin jawabannya. Di sini sangat cocok buat dikunjungi bersama pasangan, apalagi ketika malam hari datang. Taman Labirin ini menebarkan suasana romantis yang dibalut spot-spot foto instagramable. Hampir di seluruh sudut Taman Balaikota Bandung ini memiliki spot foto keren.

Spot Foto

Di Taman Labirin ada area Taman Dewi Sartika yang memiliki aliran sungai jernih juga dangkal, di sini bisa kamu jadikan tempat explore foto. Dekat situ ada ornamen “Love” terbuat dari kawat ram 2,5 meter2 tinggi 2 meter.

Gembok-gembok sengaja ditempelkan oleh pasangan sebagai bentuk ekspresi cinta mereka kepada pasangan masing-masing. Pemandangan tersebut sangat unik dan tentu sayang sekali jika kamu lewatkan begitu saja tidak difoto.

Gembok Cinta itu sendiri terinspirasi dari tempat wisata Gunung Huangshan yang ada di China, Pecs Town Square di Hongaria, dan Hohenzollern Bridge di Cologne, Jerman.

Di area Taman Balai Kota ini ada Taman Badak dengan ikon patung Badak warna putih, sangat menarik perhatian atau Taman Sejarah yang berada di Jln. Aceh. Taman Sejarah dilengkapi dengan benda-benda bersejarah atau relief Kota Bandung lengkap dengan foto-foto mantan Walikota Bandung. Di taman ini juga ada kolam kecil dangkal cocok buat anak-anak bermain.

Di luar Taman Balai Kota para pengunjung juga bisa menikmati taman lainnya, yaitu Taman Tepian Anak Sungai Cikapayang, yang telah diresmikan oleh pemerintah Bandung sejak tanggal 31 Desember 2015. Di Taman Tepian Anak Sungai Cikapayang terdapat beberapa jenis bunga indah yang instagramable buat dijadikan background foto.

Alamat

Lokasi atau alamat lengkap Taman Labirin Bandung ini berada di Jln. Wastukencana No. 2, Desa Babakan Ciamis, Kecamatan Sumur Bandung Kota, Jawa Barat 40117. Lokasinya hanya 2,3 km dari Stadion Siliwangi. Namun, jika kamu masih kebingungan bisa klik maps di atas.

Rute

Jika kamu menggunakan angkutan umum kamu bisa mulai perjalanan yang melewati Kelapa-Ledeng, Stasiun Hall-Dago, Antapani-Ciroyom. Kemudian dilanjutkan dengan Stasiun Hall-Ciumbeleuit, terakhir Margahayu-Ledeng. Jangan lupa request turun depan Taman Balai Kota Bandung persis.

Apabila kamu membawa kendaraan pribadi, lokasinya sangat mudah ditemukan. Silakan klik maps di atas, maka kamu langsung dituntun menuju Taman Labirin.

Jam Buka

Taman Labirin Balai Kota Bandung dibuka 24 jam setiap hari senin-minggu. Ada nomor telepon yang bisa kamu hubungi jika ingin bertanya lebih lanjut mengenai Taman Labirin ini yaitu di 0224-216402.

Harga Tiket Masuk Taman Labirin Bandung

Masuk ke Taman Labirin Bandung tidak dipungut biaya tiket masuk alias gratis. Namun, jika kamu membawa kendaraan pribadi ada biaya parkir, masing-masing jenis kendaraan beda biaya.

Tips

  • Jika kamu ingin ke Taman Labirin ini usahakan membawa smartphone/kamera dengan baterai full buat foto-foto.
  • Bawa jas hujan, dan tas kresek buat simpan barang-barang elektronik kamu.
  • Jaga kebersihan taman, jangan buang sampah sembarangan.

Galeri Foto

taman labirin bandung
instagram : @linda_s_maca
taman balaikota bandung
instagram : @chanderaaa
taman balai kota labirin bandung
instagram : @nisa_pusdikatantri
labirin bandung
instagram : @elychy33
taman bandung balai kota
instagram : @davi_arulliant

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *