
Harga Tiket Pesawat Jambi Jakarta – Harga tiket pesawat Jambi Jakarta menjadi salah satu informasi yang perlu dicari ketika seseorang memutuskan untuk bepergian dari Jambi ke Jakarta. Untuk perjalanan antar kota dengan jarak jauh, biasanya banyak cara yang dilakukan, bisa melalui darat, laut atau udara. Perjalanan menuju Jakarta melalui darat biasanya dapat menggunakan transportasi bus antar pulau yang tentunya membutuhkan waktu berhari-hari untuk dapat sampai. Untuk perjalanan melalui laut dapat menggunakan kapal penyeberangan yang berangkat sekali dalam beberapa hari. Transportasi yang efektif untuk bepergian jauh sendiri ialah melalui udara dengan menggunakan pesawat.
Bepergian ke luar kota atau bahkan ke luar pulau tentu sangat cocok menggunakan pesawat. Pesawat memastikan memberikan pelayanan yang nyaman dengan waktu tempuh yang lebih cepat ketimbang menggunakan transportasi darat atau pun laut. Namun, tidak semua lokasi di Indonesia yang memungkinkan untuk diakses menggunakan pesawat terbang. Dengan demikian, jika memungkinkan untuk melakukan perjalanan udara ketika bepergian jauh, sebaiknya menggunakan transportasi udara.
Harga Tiket Pesawat dari Jambi Ke Jakarta
Bahkan, biaya dengan menggunakan naik pesawat disebut-sebut lebih terjangkau. Jika dibandingkan membeli harga tiket pesawat dari Jambi ke Jakarta ketimbang harga tiket menggunakan bus atau kapal, tentu akan terdapat sedikit selisih dan lebih murah menggunakan kereta. Namun, biaya untuk melakukan perjalanan jauh tidak hanya terpaku pada harga tiket semata, melainkan juga membutuhkan biaya perjalanan, contohnya biaya untuk makan tiap harinya. Meskipun harga tiketnya berselisih sedikit, sebaiknya melakukan perjalanan dengan waktu tempuh yang lebih efisien. Bepergian dari Jambi dengan pesawat biasanya hanya membutuhkan waktu selama satu atau beberapa jam perjalanan untuk sampai di Jakarta. Namun jika memutuskan untuk bepergian dengan menggunakan kapal atau bus, tentu waktu yang dibutuhkan bisa seharian atau bahkan beberapa hari.
Harga Tiket Pesawat Garuda Jambi Jakarta
Ketika telah memutuskan untuk membeli harga tiket pesawat garuda Jambi Jakarta, Anda dapat melakukan keberangkatan dari Bandar Udara Sultan Thata Syaifuddin Jambi dan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta. maskapai penerbangan yang dapat dipilih untuk perjalanan tersebut pun cukup bervariasi. Tiap maskapai tersebut juga memiliki tipe yang berbeda-beda, sehingga harga tiket yang ditawarkan sangat beragam dan dapat dipilih sesuai dengan budget yang dimilikinya. Terlebih lagi, maskapai penerbangan tertentu biasanya juga akan memberikan promo khusus, sehingga harga tiket yang perlu dibayar oleh calon penumpang menjadi lebih terjangkau.
Harga Tiket Pesawat Jambi Jakarta Hari Ini
Maskapai penerbangan yang dapat dipilih pun cukup beragam, yakni Lion Air, Sriwijaya Air, Citilink, Wings Air, Nam Air, Batik Air dan Garuda Indonesia. Tiap maskapai penerbangan tersebut memiliki fasilitas dan jadwal yang berbeda-beda yang dapat dipilih oleh calon penumpang sesuai dengan kebutuhan. Tak perlu khawatir akan harga tiket pesawat Jambi Jakarta hari ini yang ditawarkan karena masih ada beberapa yang dipatok di bawah Rp 1 juta.
Harga tiket pesawat Jambi ke Jakarta dengan maskapai Lion Air diklaim sangat terjangkau, dimana harga tiket termurahnya ialah Rp 429.300 dan harga termahal ialah Rp 602.000. Kendati demikian, harga tiket rata-rata untuk penerbangan dari Jambi ke Jakarta sendiri ialah Rp 453.186. Tak perlu khawatir tidak dapat menemukan maskapai ini karena Lion Air beroperasi 6 pesawat tiap harinya dalam perjalanan dari Jambi ke Jakarta.
Penerbangan Jambi Jakarta Hari Ini
Selanjutnya, ada maskapai Sriwijaya Air untuk penerbangan Jambi Jakarta hari ini. Tiap harinya, terdapat 2 penerbangan dari maskapai ini yang melakukan perjalanan dari Jambi ke Jakarta. Harga tiket termurahnya sendiri berada di bawah Rp 500 ribuan, tepatnya ialah Rp 451.300, sedangkan harga termahalnya ialah Rp 649.300. Namun, harga tiket rata-rata untuk perjalanan udara dari Jambi ke Jakarta ialah Rp 473.300.
Maskapai penerbangan Citilink juga tidak ketinggalan untuk menghadirkan pelayanan terbaik meskipun harga tiketnya yang sangat ramah di kantong. Untuk perjalanan dari Jambi ke Jakarta, harga tiket termurahnya sendiri ialah mulai dari Rp 471.100 hingga Rp 671.850. Kendati demikian, harga rata-rata untuk penerbangan tersebut berada di kisaran harga Rp 527.843. Jika tertarik untuk melakukan perjalanan dengan menggunakan Citilink, sebaiknya memesan tiket jauh-jauh hari. Hal tersebut disebabkan hanya ada 1 penerbangan tiap harinya dari Jambi ke Jakarta.
Ada pula Wings Air yang dapat dipilih sebagai transportasi udara ketika melakukan perjalanan dari Jambi ke Jakarta. Harga tiket yang ditawarkan untuk maskapai penerbangan ini ialah mulai dari Rp 663.100 hingga Rp 1.025.000. Dengan harga yang cukup tinggi ketimbang maskapai-maskapai penerbangan sebelumnya, jelas fasilitas yang disuguhkan oleh Wings Air diklaim lebih baik dan mampu memanjakan para penumpangnya. Kendati demikian, tidak perlu khawatir karena harga tiket rata-rata untuk penerbangan dari Jambi ke Jakarta dengan Wings Air ialah Rp 744.893. Tiap harinya, hanya ada 2 pesawat yang beroperasi untuk rute tersebut.
Maskapai penerbangan Nam Air pun tidak dapat dilirik sebelah mata. Maskapai penerbangan yang satu ini juga banyak digunakan ketika bepergian jauh karena harga tiketnya cukup terjangkau. Harga tiket termurah dari Jambi ke Jakarta dengan Nam Air ialah Rp 451.300, sedangkan harga termahalnya ialah Rp 649.300. Meskipun harga tiketnya berbeda-beda, namun harga rata-rata untuk penerbangan ini ialah Rp 490.900. Sama seperti Citilink, hanya ada 1 pesawat dari maskapai penerbangan Nam Air yang menjalankan rute Jambi Jakarta.
Selanjutnya ada maskapai penerbangan Batik Air yang hanya ada 1 pesawat tiap harinya untuk menjalankan rute Jambi Jakarta. Harga tiket untuk perjalanan ini ialah mulai dari Rp 591.000 hingga Rp 712.000. Namun, harga rata-rata yang ditawarkan biasanya berada pada harga Rp 608.286.
Maskapai penerbangan terakhir yang melayani perjalanan Jambi Jakarta ialah Garuda Indonesia. Fasilitas yang disuguhkan dari Garuda Indonesia memang tidak perlu diragukan. Terlebih lagi, Garuda Indonesia sudah menjadi salah satu maskapai terbesar nasional dan kebanggaan Indonesia. Oleh karena itu, tak heran jika harga tiket untuk maskapai penerbangan ini dengan rute Jambi Jakarta terbilang cukup mahal, yakni mulai dari Rp 684.500 hingga Rp 1.960.000. Harga rata-rata untuk perjalanan ini ialah Rp 1.062.852. Tak perlu khawatir tidak akan menemukan pesawat Garuda Indonesia dalam perjalanan dari Jambi ke Jakarta karena ada 10 pesawat per hari yang menjalankan rute tersebut.
Agen Tiket Pesawat di Jambi
Saat ini, mencari atau melakukan pembelian pesawat sudah bukan menjadi hal yang sulit. Tidak melulu harus ke bandara untuk membeli tiket karena saat ini telah banyak agen tiket pesawat di Jambi yang memberikan jasa dan pelayanan, sehingga memudahkan seseorang dalam bepergian dari Jambi ke Jakarta. Tak perlu khawatir akan harga tiketnya karena pada dasarnya agen tiket pesawat akan menjual tiket dengan harga yang tidak jauh berbeda dengan harga ketika membeli langsung di bandara.
Bagi Anda yang tidak ingin ketinggalan info penerbangan Jambi hari ini, disarankan untuk melakukan pengecekan di halaman resmi maskapai penerbangan atau juga dapat melalui website yang memberikan layanan untuk penjualan tiket.
Harga Tiket Pesawat Jambi ke Jakarta Semua Maskapai
MASKAPAI | HARGA TERMURAH | HARGA TERMAHAL | HARGA RATA-RATA |
---|---|---|---|
Lion Air | Rp 429.300 | Rp 602.000 | Rp 453.186 |
Sriwijaya Air | Rp 451.300 | Rp 649.300 | Rp 473.300 |
Citilink | Rp 471.100 | Rp 671.850 | Rp 527.843 |
Wings Air | Rp 663.100 | Rp 1.025.000 | Rp 744.893 |
Nam Air | Rp 451.300 | Rp 649.300 | Rp 490.900 |
Batik Air | Rp 591.000 | Rp 712.000 | Rp 608.286 |
Garuda Indonesia | Rp 684.500 | Rp 1.960.000 | Rp 1.062.852 |
Disclaimer : Harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu.
Demikianlah info yang bisa kami bagikan mengenai Harga Tiket Pesawat Jambi Jakarta, semoga bermanfaat dan terimakasih. Jangan lupa untuk terus memantau situs hargatiketpromo.com untuk mendapatkan info terbaru mengenai harga tiket promo.