Harga Tiket Masuk Selecta – Menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga memang sangat mengasyikkan, terlebih jika tempat tersebut nyaman, murah dan pastinya memiliki suasana serta pemandangan yang indah. Di Jawa Timur, banyak sekali tempat berlibur bersama keluarga yang bisa kalian kunjungi, mulai dari suasana alam seperti pegunungan dan pantai hingga tempat wisata seperti Selecta, WBL, Jatim Park, Taman Safari dan masih banyak lainnya. Jadi banyak sekali tempat yang bisa kalian jadikan destinasi wisata ketika berlibur bersama keluarga di provinsi Jawa Timur ini.
Selecta Malang
Selecta malang adalah salah satu destinasi di Jawa Timur khususnya kota Malang yang memiliki keindahan suasana. Disana kalian akan di suguhkan dengan pemandangan alam seperti kebun bunga dan sejuknya hawa pegunungan. Selecta merupakan destinasi wisata murah namun memiliki keindahan yang bisa membuat anda melupakan segala kepenatan yang ada di kota.
Untuk kalian yang berasal dari luar kota Malang atau luar provinsi Jawa Timur kalian tidak usah kebingungan mencari tempat penginapan. Karena selecta telah menyiapkan fasilitas hotel yang bisa kalian manfaatkan untuk tempat beristirahat sebelum melanjutkan aktivitas selanjutnya.
Hotel Selecta
Hotel selecta tak kalah bagusnya dengan tempat penginapan hotel berbintang, meskipun biasanya hotel yang berada di tempat wisata jelek, hotel satu ini terbilang cukup bagus, baik dari segi fasilitas maupun pelayanannya.
Jadi hotel satu ini cocok bagi kalian yang berlibur bersama keluarga, yang kelelahan ketika telah menjelajah semua wahana yang ada di selecta. Selain memberikan pelayanan dan fasilitas yang nyaman kepada kalian, hotel selecta malang juga memberikan pemandangan pegunungan yang indah. Untuk kalian yang datang kemalaman, hotel satu ini sangat cocok untuk kalian karena hotel ini tidak jauh dari tempat wisata selecta.
Wahana Selecta Malang

Lalu wahana apa saja yang ada di dalam Selecta? Nah untuk wahana yang ada di dalamnya cukup beragam dan cocok untuk semua usia. Wahana selecta malang antara lain Flying Fox, menunggang kuda, Sky Bike, Perahu bebek, Kora-Kora, Mandi air panas. Semua wahana tersebut bisa dinikmati oleh berbagai usia, kecuali yang flying fox, kora-kora, dan sky bike biasanya ada batasan usianya.
Di Selecta wahana yang paling di minati oleh usia remaja yaitu flying fox dan sky bike. Karena kedua wahana tersebut cukup mengacu adrenalin anda. Yang dimana wahana sky bike mengajak anda bersepeda diatas langit yang penuh dengan adrenalin. Yang kedua wahana kora-kora yang menjadi tujuan wisatawan yang datang di Selecta. Nah untuk usia 10 tahun kebawah atau keluarga biasanya menikmati wahana menunggang kuda dan perahu bebek, karena memang kedua wahana tersebut cocok untuk mereka.
Namun yang menjadi daya tarik di selecta tidak lain adalah Kebun Bunganya, karena memang keindahan kebun inilah yang menjadikan selecta banyak di kunjungi. Untuk kalian yang suka selfie ataupun mengabadikan setiap momen, kalian wajib membawa kamera. Di kebun bunga inilah kalian memiliki kesempatan foto bersama dengan bunga-bunga ataupun cosplayer peri bunga yang ada di tempat ini.
Selain wahana tersebut, pihak selecta juga menyediakan parkiran, mushola, toilet hingga tempat nongkrong yang nyaman untuk kalian bersantai. Jadi saat kelelahan mencoba semua wahana yang ada kalian bisa bersantai menikmati pemandangan kebun bunga yang sangat indah yang di dampingi dengan udara sejuk. Nah ketika berlibur ke Selecta saya menyarankan agar kalian membawa makanan sendiri, karena seperti biasanya harga makanan di tempat wisata terkenal mahal begitupun juga di Selecta.
Jam Buka Selecta Malang
Jika kalian takut kesorean dan hanya sebentar berlibur ke selecta, kalian bisa datang agak pagian. Karena jam buka selecta malang mulai pukul 6 pagi hingga pukul 6 malam. Cukup lama bukan? Nah kalian tidak usah khawatir lagi jika ingin mengatur jadwal keberangkatan untuk ke selecta. Semakin pagi kalian berangkat maka kalian bisa menikmati seluruh wahana yang ada disana. Dan juga kalian tidak akan terkena macet, karena banyak sekali orang yang mengunjungi kota malang ketika musim libur tiba.
Peta Selecta Malang
Jika kalian tidak pernah kesana lebih baik kalian membaca peta selecta malang agar tau dimana tempat selecta berada. Karena banyak orang dari luar jawa yang tersesat ketika akan pergi ke tempat ini. Patokan jika kalian ingin ke selecta, setelah kalian melewati alun-alun kota batu kalian belok kanan lalu lurus hingga menemui jalan tanjakan. Kurang lebih kalian akan menempuh waktu sekitar 10-15 menit untuk sampai kesana.
Jika sudah sampai disana kalian langsung saja masuk dengan hanya membayar harga tiket masuk selecta hanya 25 ribu. Tapi kalian tidak bisa langsung menggunakan semua wahananya, kalian hanya bisa menikmati kolam renang dan kebun bunga saja. Karena tiket masuk wahana selecta berbeda-beda dan kalian harus membayar terlebih dahulu untuk bisa menikmati wahananya. Namun untuk harga tiket masuknya tidak seperti tempat wisata lain yang membedakan usia, di selecta baik anak kecil maupun orang dewasa membayar harga yang sama.
Harga Tiket Masuk Wahana
Harga tiket masuk wahana selecta berkisar antara 5 – 20 ribu dengan harga yang cukup terjangkau tersebut kalian bisa menikmati seluruh wahana yang ada. Ada sekitar 5 wahana yang perlu kalian coba, jika anda menyukai tantangan ada baiknya kalian mencoba Sky bike yang menjadi wahana yang paling banyak di kunjungi wisatawan ketika ke selcta. Ketika kalian merasa sudah cukup menikmati wahananya, kalian bisa merasakan hangatnya air di selecta yang bisa membuat tubuh kalian segar kembali. Berikut harga tiket masuk wahana di selecta :
Wahana | Harga |
Flying Fox | Rp. 20.000 |
Menunggang Kuda | Rp. 10.000 |
Sky Bike | Rp. 20.000 |
Perahu Bebek | Rp. 15.000 |
Kora-Kora | Rp. 10.000 |
Pemandian Air Panas | Rp. 5.000 |
Harga Parkir Masuk Selecta
Sedangkan untuk harga parkir masuk selecta di bedakan menjadi tiga yaitu sepeda motor, mobil dan bis. Berikut rincian harga parkir di selecta :
Jenis Kendaraan | Harga |
Sepeda Motor | Rp. 5.000 |
Mobil | Rp. 10.000 |
Bis | Rp. 20.000 |
NB : Harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu
Tempat Wisata di Malang
Nah dengan berbagai fasilitas dan wahana yang telah di berikan oleh selecta kepada kalian pastinya akan memberikan kesan berlibur yang indah kepada kalian bersama keluarga. Untuk kalian yang belum ada tempat berlibur bersama keluarga ada baiknya kalian mencoba tempat wisata di malang satu ini, karena selain harganya yang terjangkau, keindahan alam di sekitar selecta cukup indah. Di tambah dengan deretan kebun bunga yang berwarna warni yang menambah keindahan di tempat ini.
Meskipun tempat ataupun wahana yang terbilang sedikit namun tempat wisata satu ini bisa kalian jadikan destinasi wisata, karena tempat ini memiliki keindahan alam yang menarik wisatawan sehingga banyak sekali yang datang kesini baik liburan ataupun hari biasa. Kebanyakan pengunjung yang datang di tempat ini adalah keluarga yang dimana mereka melepas penat dengan datang dan menyaksikan keindahan kebun bunga yang cocok dengan hawa dingin yang ada di malang.
Itu tadi sedikit review mengenai fasilitas dan wahana di Selecta, serta harga tiket masuk selecta. Semoga bisa bermanfaat untuk kalian yang belum memiliki destinasi wisata berlibur bersama keluarga ataupun dengan teman-teman.
Pencarian Harga Tiket Populer:
- tiket masuk selecta
- Htm selecta
- harga tiket selecta